Selamat Datang

18 Agustus 2009

Komunitas Keluarga Abah kholis

Abah Kholis
adalah seorang figur yang mengabdikan dirinya untuk dunia pendidikan. Hampir seluruh hidupnya beliau habiskan untuk mendidik masyarakat dalam bidang keagamaan. Sampai pada akhirnya beliau mendirikan sebuah Pondok Pesantren yang berada di Kampung Cibodas, Subanagara, Desa Purbaratu kec. Cibeureum Kab. Tasikmalaya pada saat itu, yang mana sekarang ini tempat itu menjadi Kp. Subanagara Kel./Kec. Purbaratu kota Tasikmalaya.

Begitu besar jasa beliau bagi masyarakat purbaratu khususnya Kota Tasikmalaya lebih luasnya dan Jawa Barat secara umum, karena murid2 beliau berasal dari wilayah2 yang ada di Jawa Barat, bahkan Jabotabek, Jawa Tengah dan ada juga yang dari Sumatera. Sulit rasanya mencari figur segigih dan sesabar Abah Kholis dalam membina dan mendidik masyarakat untuk memahami dan mendalami ilmu agama Islam.

Rasa kehilangan terasa begitu dalam ketika beliau meninggalkan kami semua para anak, cucu dan murid2nya untuk menghadap Sang Maha Pencipta Allah SWT.

Begitu banyak yang ingin disampaikan, namun sulit kutuangkan dalam tulisan, silahkan ditambah oleh para putra dan putri, cucu, buyut dan murid2 Abah Kholis...

2 komentar:

Bob @lley mengatakan...

kenapa sepi yaaa

Anonim mengatakan...

kenapa sepi yaaa